Indonesiainside.id, Padang – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi terpilih sebagai Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Sumatera Barat secara aklamasi berdasarkan kesepakatan bersama seluruh pengurus IPHI kabupaten dan kota dalam Musyawarah Daerah (Musda) yang digelar secara virtual.
Dia akan segera melakukan konsolidasi dan membentuk kepengurusan IPHI Sumbar. “Perlu nantinya ada Ketua Harian untuk membantu menjalankan roda organisasi IPHI Sumbar,” kata Mahyeldi dalam keterangan yang diterima di Padang, Jumat (20/8).
Dia mengatakan, IPHI diharapkan bisa berkontribusi maksimal untuk kepentingan umat sehingga perlu dukungan dari semua pihak, baik dari internal di provinsi, kabupaten dan kota hingga Pengurus Pusat IPHI.
“Apresiasi setinggi-tingginya juga diberikan kepada Ketua Umum PP IPHI Ismed Hasan Putro yang telah memberikan dukungan dan inspirasi bagaimana IPHI Sumbar ke depan bisa memberikan yang terbaik bagi umat,” katanya.
Baca Juga: Gubernur Mahyeldi Kembalikan Mobil Dinas, Pusako: Sangat Tepat
Mahyeldi mengajak seluruh anggota dan pengurus IPHI nanti untuk menjalin kekompakan, kebersamaan, sinergi dan kolaborasi hingga bisa merumuskan program yang bisa meningkatkan kualitas umat, memberdayakan perekonomian syariah dan membina generasi muda.
Menurutnya program IPHI harus sejalan dengan salah satu cita-cita Presiden Joko Widodo untuk menjadikan Indonesia pusat ekonomi syariah global. Dia mengatakan Sumbar memiliki potensi besar untuk pengembangan perekonomian syariah itu. Visi Misi Gubernur dan Wakil Gubernur dalam RPJMD 2021-2026 juga sangat selaras dengan cita-cita tersebut.
“Kita juga menginginkan untuk mencetak 100 ribu enterpreneur baru guna menunjang pengembangan perekonomian daerah. IPHI bisa ikut berperan dalam hal ini,” kata Mahyeldi.
Sementara itu Ketua Umum PP IPHI Ismed Hasan Putro berharap Mahyeldi bisa membawa IPHI Sumbar untuk memberikan kebaikan-kebaikan untuk umat di daerah itu. (Aza/Ant)