Indonesiainside.id, Berlin – Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengusulkan pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin, untuk mencoba menyelesaikan krisis terkait negaranya.
Hal ini disampaikannya di tengah memanasnya kondisi perbatasan Ukraina dan Rusia. Selain itu kondisi Ukraina Timur juga memanas dengan adanya pelanggaran gencatan senjata antara militer Ukraina dengan milisi Pro-Rusia.
Zelenskyy membuat pernyataan itu pada Sabtu (19/2) di Konferensi Keamanan Munich.
“Kami ingin melakukan perundingan itu karena tidak tahu apa yang diinginkan Rusia,” ujarnya.
Presiden Ukraina itu mengatakan bahwa arsitektur keamanan Eropa dan seluruh dunia “hampir hancur.” Ia menambahkan bahwa sudah terlambat untuk memperbaikinya, sebaliknya sekarang waktunya untuk membangun sistem yang baru.
Di sela-sela konferensi itu, Zelenskyy mengadakan serangkaian pertemuan dengan Kanselir Jerman Olaf Scholz, Perdana Menteri Inggris Boris Johnson, dan Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris.
Para pemimpin tersebut dikatakan telah menegaskan bahwa upaya-upaya diplomatik harus dilanjutkan guna meredakan ketegangan terkait situasi di Ukraina.(Nto)