Indonesiainside.id, Mexo City—Seorang gadis di Meksiko menghadapi momen cemas ketika rambutnya ditarik oleh seekor monyet yang digodanya di kandang kebun binatang, lapor surat kabar The Sun. Berdasarkan video yang viral di situs TikTok, gadis berusia 12 tahun awalnya terlihat mengganggu monyet dengan mengetuk kandangnya sambil memegang ponsel.
Merasa terganggu dengan aksi tersebut, hewan tersebut menjambak rambut anak tersebut sebanyak dua kali. Namun dia beruntung bisa melarikan diri.
Netizen yang menonton video tersebut mengklaim bahwa hewan tersebut mirip dengan monyet laba-laba asli Meksiko dan Brasil. Pakar kesejahteraan hewan menyarankan orang untuk tidak mengganggu hewan yang dikurung, tidak peduli apakah itu terlihat seperti kejadian lucu.
Hal ini karena hewan terkurung biasanya sangat stres karena berada di habitat yang berbeda dari keadaan aslinya.(NE)