Indonesiainside.id, Jakarta – Meluangkan waktu dengan olahraga setelah bangun tidur sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Sebelum melakukan kegiatan yang padat, Anda bisa melakukan beberapa gerakan kecil seperti halnya jumping jack, skipping, atau burpees.
Seperti yang diketahui, melakukan olahraga di pagi hari setelah bangun tidur dapat membantu membakar kalori di awal hari. Dengan malakukan hal tersebut, akan membantu memberikan awal yang baik untuk hari-hari Anda.
Jumping Jack
Olahraga jumping jack merupakan salah satu olahraga yang melibatkan seluruh anggota tubuh dan mampu membakar kalori dalam tubuh.
Untuk mengawalinya, Anda bisa lakukan dengan cara berdiri tegak lurus dan lebarkan kedua kaki selebar bahu. Saat mengambil lompatan, rentangkan kaki dan angkat tangan ke atas sehingga berada di atas kepala.
Setelah melakukannya, kembali ke posisi awal dengan lompatan lain. Anda bisa lakukan 10 gerakan jumping jack di setiap set dan dapat mengulanginya beberapa saat.
Skipping
Olahraga skipping atau biasa disebut lompat tali bisa menjadi rekomendasi buat Anda dan sangat membantu untuk membakar kalori. Olahraga yang dapat meningkatkan kebugaran tubuh ini, bisa Anda lakukan selama 10-20 menit saja.
Selain membakar kalori dalam tubuh, dengan melakukan skipping juga dapat menyehatkan jantung serta membantu Anda dalam penurunan berat badan.
Burpees merupakan salah satu olahraga yang melibatkan seluruh anggota tubuh sehingga dapat membantu membakar kalori dan memperkuat jantung.
Untuk melakukan olahraga ini, Anda bisa mengawalinya dengan berdiri tegak, kemudian turun merangkak ke posisi papan hingga bangkit kembali dengan melompat.
Dengan melakukan olahraga di pagi hari, juga dapat mengatur suasana hari-hari Anda dan membantu aktivitas Anda tetap bersemangat sepanjang hari. Selain itu, berolahraga di pagi hari juga dipercaya membantu pencernaan dan metabolisme yang lebih baik. (SD)