Indonesiainside.id
No Result
View All Result
  • Home
  • Populer
  • Pemilu 2024
  • News
  • Ekonomi
  • Risalah
  • Narasi
  • Home
  • Populer
  • Pemilu 2024
  • News
  • Ekonomi
  • Risalah
  • Narasi
Indonesiainside.id
Home Narasi

Cara Penguasa Membungkam Para Vokalis

Oleh Herry M Joesoef
Jumat, 07/02/2020 16:15
penguasa demokratis

Ilustrasi penguasa demokratis . Foto: lawjustice

FacebookTwitterWhatsapp

Di Negara yang demokratis, keberadan oposisi menjadi keniscayaan. Oposisi dilakukan oleh partai politik, sementara kritik-kritik, dari yang lemah-lembut sampai yang keras, acap dilakukan oleh, baik politikus maupun tokoh perorangan. Oposisi dan kritik menjadi factor penyeimbang.

Kehadiran para kritikus yang vokal, selanjutnya disebut vokalis, sepanjang data dan faktanya akurat dan bisa dipertanggungjawabkan, sejatinya adalah ikut serta menyehatkan proses demokratisasi yang sama-sama dibangun. Para pejabat yang acap dijadikan sasaran kritik, di alam demokrasi, meski siap mental. Buka mata buka telinga. Tidak perlu emosi ketika menghadapi kritikan, bahkan hujatan, dari para vokalis. Karena ini adalah konsekuensi logis dari demokrasi sebagai pilihan dalam mengelola negara.

Kran-kran demokrasi, ketika dibuka, semuanya akan berjalan secara transparan. Para pejabat Negara, mulai dari presiden, gubernur, bupati dan walikota, dipilih oleh dan digaji oleh rakyat lewat APBN/APBD. Jadi wajar jika para pejabat itu melayani rakyatnya dengan sepenuh hati. Rakyat pun berhak untuk bertanya, bahkan mengkritik para pemimpin. Mekanismenya bisa melalui parlemen, media, unjukrasa, seminar dan diskusi. Itulah saluran-saluran yang ada di negeri demokratis.

Para pejabat Negara yang jujur, sejatinya akan senang hati ketika menerima masukan dari orang-orang atau lembaga di luar pemerintahan. Mengapa, karena biasanya mereka yang berada di luar pemerintahan melakukan kritik bukan sekedar kritik, tetapi memang diniatkan untuk memajukan dan memperbaiki kinerja pemerintahan, baik pusat maupun daerah, agar bisa maksimal melayani rakyat.

Baca Juga:

Saleh Daulay: Kedelapan Fraksi Tidak Sedang Bermain-main. Itu Sangat Serius

Dosen UID Abustan Tulis 3 Buku di Masa Isolasi: Dari Filsafat Hukum hingga Isu Kritis HAM dan Demokrasi

Jika para pejabat itu berjalan secara lurus, tidak korup, tidak nepotisme, mestinya bisa menerima kritikan atau masukan dari masyarakat. Tetapi akan terjadi sebaliknya, jika para pejabat itu cenderung korup. Mereka akan sangat alergi jika menerima kritikan.

Di negeri yang banyak masalah ini, sebutlah kasus Asuransi Jiwasraya, Asabri, Dana Haji, dan seterusnya, karena menyangkut pengelolaan dana masyarakat, maka seyogyanya  dibuka secara transparan. Begitu pula tentang penegakan hukum yang cenderung tebang pilih, ketika ada kritik bahwa hukum tajam ke bawah dan mereka yang oposan, tidak perlu membuat pihak-pihak yang dikritik merah.  Cobalah introspeksi. Jika benar kritikan itu, perbaikilah, jika kritikan tersebut tidak benar, maka jawablah secara proposional.

Bagi para pejabat yang tipis telinganya, tentu mensikapi berbagai kritikan para vokalis akan merasa terganggu. Lalu, jurus-jurus pun dilakukan. Ada jurus ancaman, ada jurus membalas dengan membongkar aib para vokalis tersebut. Jika jurus memukul tidak berhasil, maka yang dilakukan adalah jurus merangkul.

Caranya, anak, istri atau kerabat terdekat dari para vokalis tersebut didekati dan diiming-imingi dengan jabatan sebagai komisaris maupun eksekutif di BUMN/BUMD, dan diberi jabatan-jabatan lain yang akan membuat si vokalis tidak lagi mengkritik kebijakan-kebijakan sang pejabat.

Jika para keluarga vokalis itu menerima tawaran-tawaran yang cukup menggiurkan secara duniawi ini, maka selesailah ke-vokal-an sang kritikus. Dan jika itu yang terjadi, maka api demokrasi di negeri ini mulai meredup. (HMJ)

Tags: demokrasipenguasavokalis
Previous Post

Isu Andre Bikin Gaduh, Gerindra Minta Maaf

Next Post

Rusia Kecam Provokasi Amerika ke Venezuela

Rekomendasi Berita

Manuver Eksternal Setajam Apapun, Seperti Tak Menggoyahkan Deklarasi Koalisi Perubahan Indonesia Diwujudkan
Narasi

Pupus Sudah Menjadikan Pilpres All Jokowi’s Men: Anies Baswedan Resmi Bacapres 2024

31/01/2023
Manuver Eksternal Setajam Apapun, Seperti Tak Menggoyahkan Deklarasi Koalisi Perubahan Indonesia Diwujudkan
Headline

Manuver Eksternal Setajam Apapun, Seperti Tak Menggoyahkan Deklarasi Koalisi Perubahan Indonesia Diwujudkan

30/01/2023
Menuju Republik Kesetaraan dalam Perspektif Anies Baswedan
Narasi

Menuju Republik Kesetaraan dalam Perspektif Anies Baswedan

23/01/2023
Begitu Mahalnya Nilai Anies Baswedan Itu: Analisa Tipis-tipis Pertemuan Paloh dan LBP di London
Narasi

Begitu Mahalnya Nilai Anies Baswedan Itu: Analisa Tipis-tipis Pertemuan Paloh dan LBP di London

16/01/2023
Sentilan Megawati pada Jokowi, Itu Kode Keras: Jangan Jadi Kacang Lupa pada Kulitnya
Headline

Sentilan Megawati pada Jokowi, Itu Kode Keras: Jangan Jadi Kacang Lupa pada Kulitnya

14/01/2023
ridwan saidi
Headline

“Anies, Kakekmu Itu Sahabat Ane. Jadi Ente Itu Cucu (Ane) Ya…” (Obituari Ridwan Saidi)

26/12/2022

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkini

Menghilang 16 Tahun, Mafia Italia Ditangkap Ketika Jadi Koki Pizza

Menghilang 16 Tahun, Mafia Italia Ditangkap Ketika Jadi Koki Pizza

03/02/2023 16:04
Turki Protes Keras Norwegia Atas Pembiaran Pelecehan Alquran di Negaranya

Turki Protes Keras Norwegia Atas Pembiaran Pelecehan Alquran di Negaranya

03/02/2023 15:19
Amerika Geger, Sempat Dikira UFO Ternyata Balon Mata-Mata China

Amerika Geger, Sempat Dikira UFO Ternyata Balon Mata-Mata China

03/02/2023 14:54
Erdogan: Jangan Pernah Membeli Produk-Produk Buatan Prancis

Erdogan: Pengiriman Tank ke Ukraina Hanya Untungkan Para Cukong

03/02/2023 13:12

Berita Populer

Anies Pacu Motivasi Para Santri di Ponpes Dea Malela Sumbawa

01/02/2023 15:00

Wuling Bingo EV Harga Rp170 Ribu, Intip Kelebihannya!

02/02/2023 13:12

Suhu Hampir Beku Lumpuhkan Kawasan Texas

02/02/2023 14:33

Pengiriman TKI Ilegal Harus Dihentikan Agar Tak Jadi Korban Perdagangan Orang

02/02/2023 21:30

Ikuti Kami

  • Tahun 2023 adalah Tahun Kelinci Air. Dianggap Memiliki arti khusus
yang dianggap bisa memberikan pesan untuk melewati tahun ini. Apa saja arti dari kelinci air? Simak infografis berikut.

Baca info menarik lainnya di www.indonesiainside.id

#imlek #tahunbaruimlek #imlek2023 #chinesenewyear #tahunkelinci2023 #kelinciair #tahunkelinciair #infografis #indonesiainside
  • Semoga tahun baru imlek membawa berkah, kesehatan dan keberuntungan bagi kita semua.

Baca info menarik lainnya di www.indonesiainside.id

#tahunbaruimlek #chinesenewyear #imlek #imlek2023 #tahunbaruchina #tahunkelinciair #tahunkelinci #indonesiainside
  • Komunitas motor gede meminta pemerintah untuk melegalkan pengendara moge melintas di jalan tol. Simak penjelasannya ya!

Simak info menarik lainnya di www.indonesiainside.id

#moge #motogede #mogemasuktol #jalanraya #motor #jalantol #indonesiainside
  • Pemprov DKI Jakarta tahun ini berencana menerapkan Electronic Road Pricing (ERP) untuk mengurai kemacetan. Seluruh kendaraan bermotor akan dikenakan tarif ketika melintas di ruas tertentu.

Simak info menarik lainnya di www.indonesiainside.id

#jalanberbayar #jalanraya #dkijakarta #indonesiainside #jalanjakarta
  • Dari kita untuk kita, menanam pohon sama dengan menanam harapan untuk kehidupan lebih baik.

Simak info menarik lainnya di www.indonesiainside.id

#gerakansatujutapohon #pohon #menanampohon #indonesiainside
  • Pemerintah telah menyepakati dan menetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023 melalui SKB 3 Menteri yaitu Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1066/2022, Nomor 03/2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023.

Baca info menarik lainnya di www.indonesiainside.id

#harilibur #liburnasional #hariliburnasional #tanggalmerah #jadwallibur2023 #libur2023 #2023 #indonesiainside
Indonesiainside.id

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
No Result
View All Result
  • Home
  • Pemilu 2024
  • News
    • Nasional
    • Politik
    • Hukum
    • Humaniora
    • Internasional
    • Nusantara
  • Ekonomi
  • Metropolitan
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Tekno
  • Risalah
  • Khazanah
  • Narasi
  • Serba-serbi
    • Podcast
    • Foto
    • Infografis
    • Videografis
  • Media Monitoring
  • Berita Populer
  • Indeks Berita
  • Download Apps

© 2022 MediatrustPR. All right reserved