Oleh: Nurcholis |
Pilot China Airlines diberi sanksi setelah tertidur di kokpit ketika penerbangan baru-baru ini
Indonesiainside.id, Jakarta— China Airlines telah menghukum pilotnya yang tidur di kokpit saat penerbangan setelah rekaman video tersebar di media sosial baru-baru ini.
Menurut laporan stasiun televisi SETN, asisten pilot yang mencatat insiden itu ditegur setelah ‘perilaku tidak pantas’.
Dalam rekaman video, pilot yang tepat, Weng Jiaqi mengenakan headphone terlihat tidur dengan kepala tertunduk dan matanya terpejam.
Pilot China Airlines itu yang juga kapten pesawat direkam melakukan kesalahan oleh pilot yang duduk di sebelahnya.
Rekaman berdurasi 30 saat itu menunjukkan pilot Boeing 747 itu tengah tertunduk dengan matanya tertutup saat pesawat sedang terbang, lapor laman _Daily Mail._
Kapten pesawat yang dikenal pasti sebagai Weng Jiaqi itu merupakan pilot senior dengan hampir 20 tahun pengalaman bersama perusahaan penerbangan Taiwan itu, menurut laporan media setempat.
Weng mendapat tuduhan mengabaikan prosedur keselamatan penerbangan dan dilaporkan telah menerima hukuman setimpal.
Selain Weng, pilot yang merakam video berkenaan juga diberi peringatan setelah didapati gagal mematuhi peraturan.
Menurut peraturan penerbangan, pilot yang keletihan ketika bertugas boleh melelapkan mata tetapi perlu memberitahukan kepada kolega mereka.
Insiden itu terjadi setelah maskapai mencapai kesepakatan dengan serikat pilot untuk menghentikan protes selama tujuh hari setelah kondisi pekerjaan dan tunjangan untuk memaksa pembatalan lebih dari 200 penerbangan. (cak)