Indonesiainside.id
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Politik
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Metropolitan
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Home
  • Nasional
  • Politik
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Metropolitan
  • Lifestyle
  • Olahraga
No Result
View All Result
Indonesiainside.id
Home News Nasional

Ini Makna Toleransi Menurut Lima Pemuka Agama

OlehAzhar Azis
Senin, 18/11/2019 - 16:44
IRC Indonesia

Para pemuka agama yang tergabung dalam IRC Indonesia. Foto: Ahmad ZR

Indonesiainside.id, Jakarta – Sejumlah pemuka agama dari berbagai agama di Indonesia berkumpul dan menyampaikan pesan tentang toleransi untuk masyarakat Indonesia. Hal itu berkaitan dengan Hari Toleransi Internasional yang jatuh pada tanggal 16 November.

Para pemuka agama yang tergabung dalam Inter Religious Council (IRC) Indonesia itu masing-masing memaknai arti toleransi bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pertama, perwakilan agama Budha, Bhikkhu Indamedho, mengatakan bahwa sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara adalah toleransi. “Toleransi itu penting, sehingga selalu meningkatkan persaudaraan di mana pun kita berada,” kata Bhikkhu di bilangan Pejaten, Jakarta, Senin (18/11).

Kedua, perwakilan agama Konghucu Rudi Wijaya Gunawijaya menuturkan, toleransi harus diimplementasikan dalam kehidupan. “Kami dari umat Konghucu ingin menyampaikan bahwa toleransi jangan lagi menjadi slogan, tapi harus diwujudkan dalam perbuatan,” katanya.

Baca Juga:

PWNU Jakarta: Orang Beriman Harus Menjaga Rasa Aman bagi Orang Lain

MUI: Radikalisme Muncul Karena Agama Ditekan

Mahfud MD: Indonesia Laboratorium Toleransi

Ketiga, perwakilan PGI, Jimmy Soraya menyatakan, toleransi bukanlah suatu yang niscaya. Dia adalah seuatu yang harus diperjuangkan. Perbedaan adalah suatu yang niscaya, maka diperlukan kedamaian dan toleransi.

Menurutnya, dalam situasi bangsa yang terseregasi oleh permasalahan politik dan ekonomi, sangat penting untuk kembali menguatkan semagat yang sudah ada dalam kehidupan sosial masyarakat. “Pertemuan dan kerjasama selama ini adalah bagian dari merawat toleransi yang seyogyanya tidak berputar pada hal ini saja, tapi juga di akar rumput,” ujarnya.

Keempat, perwakilan Katolik, Romo Heri Wibowo mengatakan, toleransi tidak saja berbicara mengenai persamaan. Toleransi juga semakin nampak ketika setiap individu bisa menghormati apa yang baik dalam agama dan kepercayaan pihak lain.

“Dengan demikian, toleransi mempercayai kehidupan beragama dan kehidupan yang inklusif serta harkat manusia yang bermartabat,” ucapnya.

Kelima, pendeta Jacky Manuputhy menceritakan, pada 2018, ia bersama Prof Din Syamsuddin yang saat itu menjadi ketua UKP-DKKAP, merumuskan berbagai isu bersama terkait kesepakatan kebangsaan. Salah satunya adalah toleransi.

“Bagaimana kita membangun toleransi yang diwujudkan dalam percakapan dan kerjasama untuk membangun kemanusiaan dan lingkungan,” kata dia.

Indonesia masih dapat dilihat sebagai poros percontohan sikap toleransi antar umat beragama, meskipun masih ada kasus-kasus yang menyangkut perbuatan intoleransi. Terbukti, hal itu disampaikan oleh tokoh agama internasional.

“Ketika kami mengunjungi Paus di Vatikan, mereka sangat besar berharap terhadap Indonesia sebagai etalase perdamaian dunia. Indonesia harus mampu menjaga toleransi melalui dialog dan kerjas sama lintas agama,” ujarnya. (Aza)

Topik Terkait: Irc IndonesiaPemuka AgamaToleransi
ShareTweetSend

Berita Lainnya:

Jadi Tersangka Kasus Rasisme, Ambroncius Nababan Ditahan di Rutan Bareskrim

Jadi Tersangka Kasus Rasisme, Ambroncius Nababan Ditahan di Rutan Bareskrim

27/01/2021 - 10:48

Indonesiainside.id, Jakarta - Ketua Umum Pro Jokowi Amin (Projamin), Ambroncius Nababan resmi ditahan di Rutan Bareskrim Polri. Dia menjadi tersangka...

Sebanyak 600 Tenaga Kesehatan Meninggal Dunia Akibat Covid-19, Menkes: Jangan Sampai Mereka Wafat Sia-Sia

Sebanyak 600 Tenaga Kesehatan Meninggal Dunia Akibat Covid-19, Menkes: Jangan Sampai Mereka Wafat Sia-Sia

27/01/2021 - 09:59

Indonesiainside.id, Jakarta - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin semua pihak berbenah menyusul kematian 600-an tenaga kesehatan yang wafat. Hingga...

Dicecar DPR Kasus Terbunuhnya Enam Laskar FPI, Begini Tanggapan Komjen Listyo Sigit

Jadi Kapolri, Listyo Sigit Prabowo Berpangkat Jenderal

27/01/2021 - 09:51

Indonesiainside.id, Jakarta - Presiden Jokowi resmi melantik Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri. Dengan demikian, Listyo Sigit Prabowo resmi naik pangkat...

Selamat, Listyo Sigit Prabowo Resmi Jadi Kapolri

Selamat, Listyo Sigit Prabowo Resmi Jadi Kapolri

27/01/2021 - 09:46

Indonesiainside.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Listyo Sigit Prabowo menjadi Kapolri. Dengan jabatan tersebut, Listyo Sigit Prabowo resmi...

Bola Hitam Misterius Bikin Geger Masyarakat Bintan Milik Kapal Raksasa?

Bola Hitam Misterius Bikin Geger Masyarakat Bintan Milik Kapal Raksasa?

27/01/2021 - 07:45

Indonesiainside.id, Bintan - Warga Kabupaten Bintan, Kepri, dihebohkan dengan penemuan bola berwarna hitam besar dengan diameter lingkaran sekitar 3 meter...

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Jadi Tersangka Kasus Rasisme, Ambroncius Nababan Ditahan di Rutan Bareskrim

Jadi Tersangka Kasus Rasisme, Ambroncius Nababan Ditahan di Rutan Bareskrim

27/01/2021 - 10:48
IHSG

Didukung Proyeksi Positif IMF, IHSG Diprediksi Bergairah

27/01/2021 - 10:40
Satu Warga Palestina Wafat Ditembak Zionis Israel

Israel Siap Serang Iran, Panglima Militer Instruksikan Penyusunan Rencana

27/01/2021 - 10:36
Pembayaran SPP Sekolah Dikeluhkan Masyarakat, DPR: Pemerintah Harus Turun Tangan

Di Tengah Penantian Pengumuman The Fed, Rupiah Berpotensi Menguat

27/01/2021 - 10:26
Survei Elektabilitas Parpol: Gerindra Nyungsep, PSI di Atas PAN

RUU Pemilu: Syarat Capres hingga Calon Kepala Daerah Harus Jadi Anggota Parpol

27/01/2021 - 10:25
  • Redaksi
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
Indonesiainside.id

© 2021 MediatrustPR. All Right Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • News
    • Nasional
    • Politik
    • Hukum
    • Internasional
    • Nusantara
    • Humaniora
  • Ekonomi
  • Metropolitan
  • Khazanah
  • Serba-serbi
    • Foto
    • Infografis
    • Videografis
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Tekno
  • Narasi
  • Risalah
  • Unduh Aplikasi