Indonesiainside.id, Makassar – Anggota DPRD Sulawesi Selatan, Debbie Rusdin, ditodong oleh warga saat melakukan reses dan menyerap aspirasi di Kecamatan Tamalate, Makassar. Tak hanya keluhan, warga juga langsung meminta bantuan agar lingkungan sekitar ditata menjadi lorong wisata agar tak terlihat kumuh.
“Saya minta juga Bu, untuk dibantu perbaiki lorong wisata di lorongku, catnya sudah tidak bagus, terlihat kumuh,” kata Ibu Syanrah, warga Kelurahan Bogayyah saat Debbie Rusdin menyapa warga Kecamatan Tamalare dalam reses masa persidangan II Tahun 2021/2021, di Aula Wisma Latobang Jl. Letjend A. Mappaoddang No 117 A , Makassar, Rabu (09/2/2022).
Menanggapi hal itu, Debbie Rusdin berjanji akan memberikan bantuan perbaikan lorong wisata tersebut. “Saya bantuki Bu, untuk perbaiki lorong Wisata di daerahta,” ujar Debbie.
Syanrah juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Debbie Rusdin atas perhatiannya dalam dunia pendidikan.
“Saya mewakili warga Bu, khususnya warga sekitar SMK Negeri 1 Makassar menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Ibu Debbie dalam pembenahan sarana dan prasarana di SMKN 1. Atas program yang dibawa ibu Debbie pagar dan halaman sehingga sekolah itu bagus,” ujar Syanrah.
Dalam reses itu, warga lain mengadukan rumahnya yang sering terdampak banjir akibat kanal yang tidak bagus, dan meminta pemerintah untuk mengantisipasi terjadinya kelangkaan sembako jelang ramadhan, karena saat ini minyak goreng sudah mengalami kelangkaan.
“Semua keluhanta, saya akan tindak lanjuti, ini saya akan bahas di DPRD dan membicarakannya dengan pihak yang terkait,” tutur Debbie Rusdin. (Aza)