Indonesiainside.id, Jakarta – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membawa dua misi penting dalam Rapat Kerja Nasional (Rakerna) yaitu menang Pemilu 2024 dan menyejahterakan rakyat melalui peningkatan pelayanan.
Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi mengatakan, semangat kolaborasi PKS adalah mempersiapkan partai dalam menghadapi Pemilu 2024. Selain menargetkan kemenangan juga meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Baik untuk pemenangan maupun untuk meningkatkan pelayanan, jadi tidak sekedar menargetkan kemenangan, juga meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, itulah sebabnya tagline PKS Pelayan Rakyat,” katanya dalam rakernas dengan tema Semangat Transformasi & Kolaborasi, di Hotel Bidakara Jakarta, Senin (31/1/2022).
Dia menuturkan tentang semangat kolaborasi di antaranya PKS siap bekerjasama dengan berbagai pihak untuk kepentingan bangsa.
“Semangat PKS untuk berkolaborasi dengan elemen untuk membangun Indonesia, kota siap bekerjasama dengan siapapun, PKS akan bergandengan dengan sebuah pihak untuk kepentingan bangsa, untuk kebhinekaan dan menjaga NKRI,” ucap Habib Aboe dalam konferensi pers kepada awak media.
Habib Aboe menegaskan semangat kolaborasi yang diusung pada Rakernas kali ini juga berarti menguatkan mesin politik PKS dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Juga semangat Kolaborasi yang berarti meningkatkan kerja sama tim, agar PKS bisa berjalan lebih baik lagi, memanaskan mesin politik PKS,” kata dia. (Aza)